Wednesday 26 January 2022

Musrenbang di kelurahan jatiranggon berjalan hikmad.

Warta daerah, Online


Bertempat di  Lt. 2 ruang Aula Kelurahan Jatiranggon dan dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Bekasi Agus Boyo fraksi PDIP, H Edi Fraksi partai golkar, Aminah fraksi Partai PAN dan supandi fraksi partai Gerinda,LPM, Karang Taruna, Unsur Linmas, Ketua TP PKK Kelurahan, para Kader, STT, Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh masyarakat, staff Kelurahan jatiranggon, Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang)  Tahun 2023 ini merupakan agenda tetap di Kelurahan  Jatiranggon yang dilaksanakan setiap awal tahun bertujuan untuk menyerap usulan-usulan dari berbagai pihak untuk pembangunan Kelurahan jatiranggon menjadi lebih baik. 

Lurah jatiranggon H. yadi  menyampaikan, usulan-usulan hasil Musrenbang Kelurahan tahun 2023 akan diusulkan pada Musrenbang Kecamatan, serta Sinergitas Para peserta Musrenbang, khususnya tokoh masyarakat yang hadir seperti Lingkungan dan yang notabene mengetahui keadaan di lapangan secara langsung, diminta untuk merencanakan kegiatan-kegiatan  yang nantinya akan diusulkan pada Musrenbang Kecamatan.

Sebagai tindak lanjut dari Musrenbang yang  dilaksanakan, usulan-usulan yang telah disampaikan akan dituangkan ke dalam Berita Acara Pelaksanaan Musrenbang Kelurahan Tahun 2023 dan  dipilah  sesuai prioritas dan dibagi menjadi tiga kelompok yaitu, kelompok Infrastruktur, Sosial Budaya dan Perekonomian. Usulan yang sudah tersusun sesuai kelompok, dilanjutkan dengn survey ke lokasi untuk mencari data yang akan ditabulasi dan dituangkan ke dalam Laporan Musrenbang Kelurahan Tahun 2023 yang nantinya diusulkan pada Musrenbang Kecamatan  Sebagai penutup, Lurah Jatiranggon H. Yadi menyampaikan pentingnya koordinasi antara pihak Kelurahan, lembaga-lembaga Kelurahan dan agar terjalin kerjasama yang baik demi kemajuan pembangunan Kelurahan tegasnya.(Yoyo).

No comments:

Post a Comment